Polres Aceh Tamiang Terima Bantuan Mesin Penghasil Embun Siap Minum dari Slog Mabes Polri

by

medianewstrn

medianewstrn.com

ACEH TAMIANG – Polres Aceh Tamiang menerima dua unit Mesin Penghasil Embun Siap Minum dan dua unit genset dari Slog Mabes Polri pada Rabu (10/12/2025).

Bantuan ini diharapkan dapat memperkuat ketersediaan air bersih bagi masyarakat yang terdampak banjir.

Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muliadi, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang sangat bermanfaat di masa sulit ini.

“Dengan adanya mesin ini, kami berharap kebutuhan air minum warga dapat segera terpenuhi, sehingga mempercepat proses pemulihan kondisi masyarakat pascabanjir,” ujarnya.

Mesin berjenis HAMAG AQUATECH HMA6-SCW ini akan langsung dimanfaatkan untuk kepentingan umum, terutama membantu masyarakat yang masih menghadapi keterbatasan pascabanjir. ( Red )

Berita Relevan